Kata Pengantar Untuk Karya Tulis

Contoh Kata Pengantar | Cara Menulis Kata Pengantar - Dalam setiap penulisan karya tulis sering diawali dengan Halaman Kata PengantarKata Pengantar adalah halaman yang berisi ucapan-ucapan dari si penulis atas selesainya penulisan karya tulis tersebut baik tentang ucapan rasa syukur, ucapan rasa terima kasih, tujuan dan manfaat penulisan serta kritik dan saran yang membangun. Kata pengantar terbagi dalam 3 bagian yaitu pembukaan, isi dan penutup. Pada bagian pembukaan biasanya mengulas rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas selesainya penulisan. Pada bagian isi biasanya mengulas tentang tujuan penulisan, manfaat penulisan, ucapan terima kasih kepada pihak yang telah membantu proses penulisan dan beberapa pokok materi yang ada dalam karya tulis. Sedangkan pada bagian penutup biasanya mengulas tentang harapan tentang kritik dan saran yang membangun untuk menyempurnakan penulisan serta beberapa kalimat penutup dari si penulis. Berikut Contoh Kata Pengantar :


KATA PENGANTAR

       Puji syukur penulis panjatkan atas kehadirat Allah S.W.T. atas segala rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan tugas laporan PKL ini. Laporan PKL yang berjudul “ Praktik Kerja Lapangan di Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan Provinsi Jawa Timur “. Ini berisi tentang kegiatan selama melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL) di Dinas Kepemudaan dan Keolahragaan Provinsi Jawa Timur.
      Hambatan dalam penyusunan laporan ini adalah waktunya bersamaan dengan proses pengerjaan skripsi sehingga kami harus pintar untuk membagi waktu. Tetapi kelompok kami akan tetap berusaha semaksimal mungkin demi terselesaikanya laporan PKL ini.
       Penulis menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

  1. Drs. Abdul Rachman Syam Tuasikal, M.Pd. selaku Dekan FIK.
  2. Nanik Indahwati, S.Pd, ,M.Kes. selaku Dosen Mata Kuliah PKL.
  3. Dudik Prijanto selaku Kabid. Pengembangan Olahraga Prestasi Dispora Jatim.
  4. Drs. Puji Hartono, MM selaku Kabid Pengembangan Olahraga Rekreasi.
  5. Drs. I Wayan Sudarma selaku Kabid Pengembangan Olahraga Prestasi.
  6. Semua Staf Pegawai di lingkungan Dispora Jatim.
  7. Kedua Orang tua yang telah mendukung terselesainya laporan ini
  8. Dan semua pihak yang terlibat dalam penyusunan laporan ini, yang tidak bisa disebutkan satu-persatu.

      Saran dan kritik sangat penulis butuhkan demi kesempurnaan laporan ini, akhir kata semoga laporan ini bermanfaat bagi mahasiswa FIK UNESA pada khususnya dan masyarakat pada umumnya.




Surabaya, 22 Desember 2009


Info Menarik